EFEKTIVITAS PENDIDIKAN KESEHATAN MELALUI AUDIO VISUAL TENTANG BULLYING TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP SISWA SMP NEGERI 38 PEKANBARU

Penulis

  • Irma Fransiska sikes al insyirah pekanbaru
  • Riski Novera Yenita
  • Rika Mianna

DOI:

https://doi.org/10.35328/kesmas.v9i1.1001

Kata Kunci:

Pengetahuan, Sikap, bullying, audio visual.

Abstrak

Bullying merupakan perilaku agresif dan tindakan kekerasan yang disengaja oleh seseorang atau kelompok orang secara berulang-ulang dan dari waktu ke waktu dalam bentuk menyakiti orang lain baik secara verbal, fisik, psikologis dan media sosial sehingga korbannya tidak bisa mempertahankan diri yang mengakibatkan korban yang di bullying menjadi tertekan, trauma dan tak berdaya. Kasus bullying saat ini tidak hanya terjadi di masyarakat, tetapi juga sudah merambas ke dunia pendidikan salah satu nya di sekolah.  Penelitian ini berujuan untuk menganalisis efektivitas pendidikan kesehatan melalui audio visual tentang bullying  terhadap pengetahuan dan sikap siswa di SMP Negeri 38 Pekanbaru. Penelitian ini menggunakan metode quasi experiment dengan menggunakan rancangan pretest-postest kontrol group design. Jumlah sampel pada penelitian ini sebanyak masing-masing 21 responden pada kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Pengambilan data menggunakan kuesioner penelitian. Data dianalisis dengan menggunakan uji T-Independent. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media audio visual  tentang bullying efektiv  (p=0,000) terhadap tingkat  pengetahuan dan sikap antar kelompok, namun tidak efektiv untuk antar perlakuan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah media audio visual efektiv antar kelompok namun tidak efektiv untuk antar perlakuan terhadap pengetahuan dan sikap tentang bullying. Diharapkan hasil penelitian ini menjadi bahan informasi bagi sekolah untuk lebih banyak memberikan informasi tentang bullying.

Referensi

Aini, F. (2010). Pengaruh Pendidikan Kesehatan Reproduksi Remaja Melalui Media Booklet Terhadap Perubahan Pengetahuan dan Sikap Santri Tentang Kesehatan Reproduksi di Pesantren Darul Hikmah dan Ta’dib Al Syakirim di Kota Medan Tahun 2010. Skripsi. Universitas Sumatera Utara ( USU). Medan.
Araya, Natalia, dan Marida. (2018). Pengaruh Pendidikan Kesehatan Tentang Bullying dengan Metode Role Play Terhadap Pengetahuan Dan Sikap Remaja SMPN. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Eka Harap Palangka.
Arikunto, Suharsimi. (2010). Prosedur Penelitian. Jakarta: Rineka Cipta.
Aznan, A. (2008). Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Bullying Pada Remaja. Naskah Publikasi: Program Studi Psikologi Fakultas Psikologi Dan Ilmu Budaya. Universitas Islam Indonesia.
Azwar, S. (2010). Sikap Manusia Teoridan Pengukurannya.Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Data Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak) tahun 2018 Provinsi Riau


Desriani, D., & Devita, Y. (2019). The Effect Of Health Education On Bullying Knowledge Among Primary School Student. Jurnal Proteksi Kesehatan, 8(2),
Lucie, S. 2005. Teknik Penyuluhan dan Pemberdayaan Mayarakat.Penerbit Grahila Indonesia.Bogor.
Notoatmodjo. (2010). Ilmu Perilaku Kesehatan. Jakarta : Rineka Cipta.
__________ (2012). Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.
________(2012) . Promosi Kesehatan dan Perilaku Kesehatan. Jakarta: PT Rineka Cipta.
___________. (2007). Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku. Jakarta : Rineka Cipta.

Oktarina ND, Purwaningsih W, Dewi (2018). Jurnal Keperawatan Pangkalpinang Volume 1, Nomor 1, Juli 2018. 1.
Riauskina, I.I., Djuwita, R., danSoesetio, S.R. (2005). “Gencet-gencetan” dimata siswa/siswi kelas 1 SMA: Naskah kognitif tentang arti, scenario, dan dampak “gencet-gencetan”. Jurnal Psikologi Sosial, 12(01), 1-13.





Rigby, K. (2018). Exploring the gaps between teachers’ beliefs about bullying and research-based knowledge. International Journal of School and Educational Psychology, 6(3), 165–175. https://doi.org/10.1080/21683603.2017.1314835
Santrock, J.W. (2012). Life-Span Development (Perkembangan Masa Hidup Edisi 13 Jilid 1, Penerjemah: Widyasinta,B).Jakarta: Erlangga.
Salsabiela, Wardha (2010). Hubungan Antara Pola Asuh Authoritative Orang tua Dengan Empati Anak Pada Bystander Bullying. Yogyakarta: Universitas Gajah mada
28–34. https://doi.org/10.36929/jpk.v8i2.161
Erika, K. A., Pertiwi, D. A., & Seniwati, T. (2017). Bullying Behaviour Of Adolescents Based On Gender , Gang And Family Kadek Ayu Erika , Dian Atma Pertiwi , Tuti Seniwati Email : [email protected]. Jurnal Ners, Vol 12, no, p.126-132.
Krahe, B. (2005). Prelevance Estimation of School Bullying With the Olweus Bully/Victim Questionnare. Aggressive Behavior.10(29),239-268.

Diterbitkan

2021-04-07

Cara Mengutip

EFEKTIVITAS PENDIDIKAN KESEHATAN MELALUI AUDIO VISUAL TENTANG BULLYING TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP SISWA SMP NEGERI 38 PEKANBARU. (2021). Al Tamimi Kesmas: Jurnal Ilmu Kesehatan Masyarakat (Journal of Public Health Sciences), 9(1), 24-30. https://doi.org/10.35328/kesmas.v9i1.1001