ANALISIS INDEKS KEPUASAN MASYARAKAT DALAM PENERAPAN UNSUR-UNSUR PROGRAM INDONESIA SEHAT DI PUSKESMAS WILAYAH KERJA DINAS KESEHATAN KOTA PEKANBARU

Penulis

  • Yang Ma Aisyah STIKes Hang Tuah Pekanbaru
  • Budi Hartono
  • Doni Jepisah

DOI:

https://doi.org/10.35328/kesmas.v9i2.1515

Kata Kunci:

Indeks kepuasan, keluarga

Abstrak

Program Indonesia Sehat dilaksanakan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat melalui upaya kesehatan dan pemberdayaan masyarakat yang didukung dengan perlindungan finansial dan pemerataan pelayanan kesehatan. Pelaksanaan program Indonesia Sehat diselenggarakan melalui pendekatan keluarga. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis kepuasan masyarakat dalam penerapan unsur-unsur program Indonesia sehat di Puskesmas Wilayah Kerja Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru. Penelitian ini bersifat deskriptif korelasi dengan desain analytik cross sectional. Sampel penelitian sebanyak 346 responden dengan metode purposive sampling. Hasil analisis univariat menunjukkan nilai indeks kepuasan masyarakat dalam penerapan Program Indonesia Sehat di Puskesmas Wilayah Kerja Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru  yaitu 3,014 dengan nilai konversi 75,36. Artinya Mutu Pelayanan yang diberikan pada pasien termasuk kategori B (baik). Secara statistic terdapat hubungan unsur-unsur pelayanan PISPK terhadap kepuasan masyarakat di wilayah kerja Puskesmas Kota Peknbaru Tahun 2019. Disarankan pada institusi perlunya peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui program pelatihan dan seminar dalam rangkan peningkatan kompetensi dan kapasitas petugas.

Referensi

Aday, L.A. (2000). Health care in the US equitates for whom?, London Saga Publication.

Asfeni. (2011). Indeks kepuasan pasien di instalasi rawat inap dan faktor-faktor yang mempengaruhinya di RSUD Arifin Achmad Pekanbaru. Jurnal Manajemen Pelayanan Kesehatan, 04 (2), 101-108.
Ardenny. (2016). Korelasi Indeks kepuasan pasien terhadap Pengambilan Keputusan Dirawat Kembali di RSUD Petala Bumi Pekanbaru. Prosiding INSC FIK UI (2), 121-127.

Gonzales, D.(2005). Manajemen pemasaran rumah sakit. Jakarta, Rhineka Cipta

Haryani.(2000). Survey dan pengukuran kepuasan konsumen. Jakarta: Rhineka Cipta.

Hidayat, A.A.A. (2013). Keperawatan Keluarga Jakarta: Salemba Medika

Joint National Commite on Prevention Detection, (2003). Hipertency. Philadelphia

Kemenkes RI (2017). Modul Pelatihan Keluarga Sehat. Edisi 1. Jakarta.

Kemkes RI, (2016). Buku Pedoman Umum Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga, Kementerian Kesehatan Republik Indonesia

Kemkes RI, (2016). Buku Petunjuk Teknis Penguatan Manajemen Puskesmas Dengan Pendekatan Keluarga, Kementerian Kesehatan Republik Indonesia

Kepmenpan (2004). Pengukuran Indeks Masyarakat. Nomor: 63/KEP/M.PAN/7/2003

Lumenta, B. (1989). Pelayanan medik, cara konflik dan harapan. Tinjauan fenomena sosial, kamisius, Jogjakarta.

Rochim, A. (2015). Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan pasien dalam memanfaatkan pelayanan kesehatan rawat inap rumah sakit al-huda sebagai dasar penyusunan strategi pemasaran. Tesis, Program Pascasarjana Universitas Gadjah Mada Yogyakarta

Saba Supardi, S., Rahami., & Herman, M.J. (2010). Karakteristik penduduk sakit yang memilih pengobatan di rumah. Jurnal Manajemen Pelayanan Kesehatan, 02 (1), 30-35.rguna, B. (2004). Kepuasan pelanggan di Rumah Sakit. Jakarta:Rhineka Cipta.

Setiawan, A. (2011). Factors determining decision of consumers at four districts of Banjarnegara mountain in choosing inpatient service in hospital, Journal Health of Management Services, 12 (7), 80-85.

Wardana, K.A. (2011). Analisis kepuasan pasien di Instalasi Rawat Inap Paviliun Kartika Jakarta Pusat. Jurnal Manajemen Pelayanan Kesehatan, 10 (3), 40-45.

Widoyono, (2010). Epidemiologi penyakit menular dan tidak menular. Jakarta: PT Rhineka Cipta

Weigart, dkk. (2005). Manajemen pemasaran rumah sakit. Jakarta: PT. Rhineka Cipta

Diterbitkan

2021-04-08

Cara Mengutip

ANALISIS INDEKS KEPUASAN MASYARAKAT DALAM PENERAPAN UNSUR-UNSUR PROGRAM INDONESIA SEHAT DI PUSKESMAS WILAYAH KERJA DINAS KESEHATAN KOTA PEKANBARU. (2021). Al Tamimi Kesmas: Jurnal Ilmu Kesehatan Masyarakat (Journal of Public Health Sciences), 9(2), 151-160. https://doi.org/10.35328/kesmas.v9i2.1515