ANALISIS STRATEGI DIFERENSIASI DALAM PELAYANAN BEAUTY SPA & SPA BABY TERHADAP KEUNGGULAN BERSAING DI RSIA ERIA BUNDA PEKANBARU

Penulis

  • LPPM Al-Insyirah STIKes Al-Insyirah

Kata Kunci:

Strategi diferensiasi, diferensiasi citra, pelayanan, personal, produk, saluran

Abstrak

Pelayanan Beauty Spa & Spa baby merupakan pelayanan yang di gunakan RSIA Eria Bunda pekanbaru untuk menyikapi persaingan antar rumah sakit.  Berdasarkan observasi awal penelitian, memiliki pelayanan Beauty Spa & Spa baby yang belum banyak dimiliki oleh rumah sakit lain sehingga dapat menjadikan itu sebuah strategi diferensiasi bagi keunggulan bersaing. Penelitian ini bertujuan untuk diketahuinya analisis strategi diferensiasi produk, pelayanan, personil, saluran dan citra dalam pelayanan Beauty Spa & Spa baby terhadap keunggulan bersaing di rumah sakit. Metode penelitian deskriptif kualitatif yang dilaksanakan di RSIA Eria Bunda pekanbaru pada bulan April 2015. Subjek dalam penelitian adalah Direktur, Staff Marketing, Kepala Bagian Keuangan, Kepala Ruangan dan pelaksana Pelayanan Beauty Spa & Spa Baby, danPasien / Pengunjung. Pengumpulan data dilakukan secara wawancara mendalam dengan para informan dan dengan melakukan observasi. Hasil penelitian diferensiasi produk antara lain produk Day Spa untuk umum dan produk andalan yaitu layanan Spa untuk Ibu pasca persalinan dan bayi. Diferensiasi pelayanan antara lain Melakukan perawatan Spa langsung ke ruangan pasien tanpa harus menurunkan pasien ke ruangan Spa. Diferensiasi personal antara lain memiliki ahli Fisioteraphy, dan terampil dibidang kecantikan. Diferensiasi saluran untuk saat ini cukup melayani pasien/pengunjung di rumah sakit. Diferensiasi citra antara lain produk layanan yang dapat dinikmati setiap pasien/pengunjung di RSIA Eria Bunda, dan harga paket baby Spa terjangkau.  Kesimpulan  penelitian ini adalah strategi diferensiasi dalam pelayanan BeautySpa & Spa baby cukup baik. Disarankan juga untuk dapat meningkatkan produk pelayanan yang berbeda dengan pesaing, merancang saluran distribusi serta meningkatkan promosi agar pasien/pengunjung  lebih  mengetahui  keunggulan  dari pelayanan tersebut.

Referensi

Firmaningtyas, F. (2012). Pendekatan Dunia Spa Baby kepada Anak-Anak dengan Tema Lebih melalui Sentuhan Desain Interior Studi Kasus : Spa Baby Little Bee Surabaya, (Online) (http://journal.ecs.soto.ac.uk/survey/survey.html, di akses 20 Januari 2015).

Hestianingsih, (2012). Yuk, Mengenal Berbagai Jenis Spa untuk Kecantikan & Kesehatan. (Online) (http://journal.ecs.soto.ac.uk/survey/survey.html, di akses 01 Februari 2015).

Lestari, D. E. (2005) Analisis Strategi Diferensiasi Yang Mempengaruhi Keunggulan Bersaing Dan Pengaruhnya Terhadap Kinerja Pemasaran (Studi Kasus Telkomflexi Classy Telkom Divre Iv Jawa Tengah Dan Diy). Tesis. Universitas Diponegoro Semarang.

Prasetya, F. (2011). Analisis Pengaruh Diferensiasi, Promosi, dan Positioning terhadap Keputusan Pembelian. Skripsi. Universitas Diponegoro Semarang.

Prasetya, GL, H, et all. (2007). Membangun Keunggulan Kompetitif Melalui Aliansi Stratejik untuk Meningkatkan Kinerja Perusahaan, (Online) (http://journal.ecs.soto.ac.uk/survey/survey.html, Vol.4. Juli 2007.

Pratiwi, R. A. (2013). Pengaruh Pijat Bayi Terhadap Perkembangan Bayi Di Desa Pandak Kecamatan Baturraden Kabupaten Banyumas. Skripsi. Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto.

Ramadhani, D.S dan Lita, R. P (2013). Pengaruh Strategi Diferensiasi Terhadap Keunggulan Bersaing ( Studi Kasus Pada Konsumen Darmarindo Digital printing di Padang. (Onlike),(http://journal.ecs.soto.ac.uk/survey/survey.html, di akses 01 Februari 2015).

Saryono, Anggraeni, M, D. (2013). Metodologi Penelitian Kualitatif dan Kuantitatif. Yogyakarta: Nuha Medika.

Supranoto, M. (2009). Strategi Menciptakan Keunggulan Bersaing Produk Melalui Orientasi Pasar , Inovasi, Dan Orientasi Kewirausahaan Dalam Rangka Meningkatkan Kinerja Pemasaran. Tesis. Universitas Diponegoro Semarang.

Susilowati, R. (2005). Membangun Keunggulan Bersaing Melalui Penataan Internal Rumah Sakit. Tesis. Unversitas diponegoro Semarang.

Sugiyono (2008). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Jakarta: CV. ALFABETA.

Widodo, A, Afrina, D.N. (2013). Efektifitas Baby Spa Terhadap lamanya Tidur Bayi Usia 3 – 4 Bulan, (Onlike),(http://journal.ecs.soto.ac.uk/survey/survey.html, di akses 20 Januari 2015).

SPA Ibu Hamil dan Bayi di Nina Bobo. (06 Oktober 2011). Pekanbaru. (Online) http://halloriau.com/read-belanja-15563-2011-10-06-spa-ibu-hamil-dab-bayi-di-nina-bobo.html, Di akses 25 Juni (2015).

Salim, A. N, Susilowati., & Probandari, A. (2013). Evaluasi Efek Relationship Marketing pada Pelayanan Skin Care di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Yogyakarta. STIKes Hang Tuah Pekanbaru. Jurnal Kesehatan Komunitas, Vol. 2, No. 3, November 2013.

Yeni, F. (2013). Pengaruh Keunggulan Bersaing Diferensiasi Terhadap Minat Beli Ulang Konsumen pada KFC di Kota Padang. (Online) (http://journal.ecs.soto.ac.uk/survey/survey.html, di akses 4 Juni (2015).

Diterbitkan

2018-11-02

Cara Mengutip

ANALISIS STRATEGI DIFERENSIASI DALAM PELAYANAN BEAUTY SPA & SPA BABY TERHADAP KEUNGGULAN BERSAING DI RSIA ERIA BUNDA PEKANBARU. (2018). Al Tamimi Kesmas: Jurnal Ilmu Kesehatan Masyarakat (Journal of Public Health Sciences), 5(2), 25-34. https://jurnal.ikta.ac.id/kesmas/article/view/93